Sambutan Kepala
Assalamualaikum Wr. Wb.
Selamat datang di situs resmi Unit Pelaksana Teknis (UPT) Komputer Universitas PGRI Madiun. Layanan kami mencakup Maintenance and Repair Hardware (PC & printer), Manajemen Laboratorium Komputer, Pelatihan IT dan Uji Kompetensi Komputer (UKK).
UPT Komputer terus berinovasi diantaranya dengan melakukan pengembangan sistem informasi berbasis web dan mobile yang difungsikan untuk mengoptimalkan kinerja di lingkup UPT Komputer. Melalui Biro Kejasama dan Humas (BKH), UPT Komputer bekerjasama dengan beberapa SMK di karesidenan Madiun, adapun bidang kerjasama yang terjalin yaitu Praktek Kerja Industri (PRAKERIN) dengan fokus jurusan: Rekayasa Perangkat Lunak (RPL), Teknik Komputer dan Jaringan (TKJ) dan Otomatisasi Perkantoran.
Pada tahun 2022, UPT Komputer menginisiasi kerjasama dengan vendor sertifikasi internasional dan ditunjuk oleh Certiport menjadi pusat penyelenggara sertifikasi IT bertaraf internasional yang pertama dan satu-satunya di Madiun. Program pelatihan IT dengan platform GMetrix dan Uji Kompetensi Komputer (UKK) IC3 Digital Literacy menjadi kegiatan rutin setiap tahunnya yang ditujukan sebagai salah satu kelengkapan Surat Keterangan Pendamping Ijazah (SKPI) bagi mahasiswa sekaligus sebagai upaya dalam meningkatkan mutu lulusan. Program pelatihan IT dan UKK tersebut juga terbuka untuk umum, sehingga para alumni maupun masyarakat dapat mengikutinya.
Semoga sambutan singkat ini dapat bermanfaat, apabila ingin bekerjasama dengan kami dapat menghubungi melalui uptkomputer@unipma.ac.id
Terimakasih.
Wassalaamualaikum Wr. Wb.
Kepala UPT Komputer
Andria, M.Kom. (MTA., MCE., MOS., MTCRE., CITPM., MCF.)